Senin, 30 September 2013

"WAWAN- KISAH SEORANG ANAK KULI ANGKUT BERTANDING HINGGA KE AMERIKA KARENA SIRKUS".


Jakarta - Siapa sangka seorang anak kuli angkut pelabuhan yang tinggal di Kampung Nelayan Cilincing bisa ke Amerika karena sirkus? Bahkan di sana, ia sempat mengenyam pendidikan formal sirkus dan mewakili Indonesia mengikuti kompetisi akrobatik Wheel 2013 di Chicago Juli lalu. Wah!

Itulah yang dialami oleh Wawan Kurniawan, 18 tahun. Ia adalah angkatan pertama dari siswa Yayasan Hidung Merah, Cilincing Jakarta Utara. "Saya enggak nyangka diajak Kak Dan (Dan Roberts) ke Amerika, enggak tahu juga kenapa saya yang dipilih," katanya kepada detikHOT di Jalan Kalibaru IV, Cilincing Selasa pekan lalu. 

"YAYASAN HIDUNG MERAH, AJARKAN SIRKUS DENGAN GRATIS DI KAMPUNG NELAYAN CILINCING JAKARTA".


Jakarta - Di sebuah kontrakan selebar 5 x 6 meter, sekelompok anak kecil sedang memegang bola plastik. Ruangan berdinding batu bata kasar dan di dalamnya diwarnai mural ragam warna bertuliskan 'Sirkus' dan 'Hidung Merah'. Di luarnya, banyak wanita pengupas kerang sibuk dengan pekerjaannya. 

Lalat di mana-mana, bau ikan lantaran kampung nelayan pun tercium. Namun, aktivitas belajar mengajar tersebut sama sekali tak ada yang terganggu. Mereka justru asyik melempar bola ke atas satu per satu seperti komedi putar. 

Jumat, 27 September 2013

"7 KUNCI SUKSES BERBISNIS STEVE JOBS".

Steve Jobs, sang pendiri dan CEO Apple.Inc, sukses membangun bisnisnya hingga hampir sebagian besar orang di dunia memakai, atau setidaknya, mengenal produk serta teknologi yang ia buat. Mulai dari komputer, film, musik, hingga ponsel.

Kamis, 26 September 2013

"RUMUS SUKSES BERBISNIS ALA BILL GATES".

Hampir semua orang yang menggunakan komputer di dunia ini mengenal William Henry “Bill” Gates atau yang biasa dikenal dengan Bill Gates. Ia merupakan pengembang Microsoft sejak tahun 1975 hingga saat ini. Bill Gates juga termasuk salah satu orang paling kaya di dunia versi Majalah Forbes.

Dulu, Bill Gates adalah seorang mahasiswa di Universitas Harvard. Namun, ia memutuskan untuk keluar dari universitas tersebut dan langsung bekerja mengembangkan software-software di perusahaan baru miliknya. Perlahan tapi pasti, Microsoft menjadi perusahaan software yang paling diperhitungkan hingga saat ini.

Rabu, 25 September 2013

"JADIKAN HOBI SEBAGAI MODAL BERHARGA UNTUK MEMULAI BISNIS".

Hobby is not what I do. It’s who I am. Pepatah anonim yang sering beredar di media sosial Tumblr tersebut menggambarkan betapa hobi “mendarah daging” dalam karakter. Sesulit atau seaneh apapun, hobi adalah sesuatu yang tak dapat dipisahkan dari diri seorang individu. Tak ada orang yang tidak mencintai hobinya. Inilah alasan mengapa banyak orang ‘melampiaskan’ kepenatan berutinitas lewat hobi. Yang menarik, hobi tidak hanya bisa dijadikan sarana penghiburan diri, melainkan juga sebagai modal yang berharga untuk memulai bisnis.

Selasa, 24 September 2013

"SUDAH SIAPKAH MEMBUKA TOKO ONLINE ???".

Membuka toko online sama seperti membuka sebuah kios di ruko dekat rumah atau di tengah pusat perbelanjaan. Sama-sama membutuhkan persiapan. Persiapan yang harus dilakukan berasal dari luar diri dan dalam diri si calon penjual.

Selain itu, seseorang yang memutuskan untuk berbisnis online berarti juga siap menghadapi dan melakukan beberapa hal berikut ini.

Senin, 23 September 2013

"RAHASIA SUKSES TERPENTING".

1 rahasia sukses untuk mendapatkan apapun
Jack Canfield seorang guru pemberdayaan diri dari Amerika menceritakan berikut ini
Biasanya ia di kelas, akan memegang uang 100 dolar (ya kalau dirupiahkan dengan kurs rupiah 10.000, itu berarti 1 juta rupiah, fatalnya dollar  sekarang sudah di atas 11.000 ya? Benar-benar rupiah adalah mata uang sampah gak ada nilainya di dunia ya, parah memang pemerintahan kita, entahlah apa yang mereka kerjakan )

"7 LANGKAH BISNIS ONLINE YANG MENJANJIKAN".

Jenuh dengan rutinitas kantor? Bosan dengan sistem kerja harian? Capek hati mendengar perintah dan keluhan atasan? Jika ya, mungkin inilah saatnya Anda berhenti bekerja untuk orang lain dan memulai usaha sendiri. Memulai bisnis pribadi tidak serumit yang Anda bayangkan. Asalkan langkah awalnya tepat, dijamin Anda akan menjadi pengusaha sukses di kemudian hari.

Minggu, 22 September 2013

"TIPS CERDAS BELANJA ONLINE".

Saat ini marak sekali adanya transaksi jual beli online. Banyak yang melakukannya karena alasan kepraktisan, tinggal pesan lalu transfer, tak lama kemudian barang pun tiba, tidak harus ribet untuk ke tempat penjual. Tapi tidak sedikit pula yang masih ragu untuk melakukan transaksi online. Ini ada beberapa tips cerdas belanja online:

Selasa, 17 September 2013

"INSPIRATIVE HOUSEWIFE STORY".

Tiga anaknya tidak sekolah di sekolah formal layaknya anak-anak pada umumnya. Tapi ketiganya mampu menjadi anak-anak teladan, dua di antaranya sudah kuliah di luar negeri di usia yang masih seangat muda. Saya cuma berdecak gemetar mendengarnya. Bagaimana bisa?
Minggu (21/ 7) lalu, saya mengikuti acara Forum Indonesia Muda (FIM) Ramadhan yang diadakan di UNPAD. Niat awalnya mau nabung ilmu dan inspirasi sebelum pulang kampung, selain juga memang karena pengisi acaranya inspiring. Eh, pembicara yang paling saya tunggu ternyata berhalangan hadir. But, that’s not the point. Semua pembicara yang hadir memang sangat inspiring, tapi saya benar-benar dikejutkan di sesi terakhir. Tentang parenting. Awalnya saya pikir sesi ini mau membicarakan apa gitu. Do you know actually? It talks about a success and inspiring housewife. Saya langsung melek. Lupa lapar. Like my dream becomes closer. Saya mencari seminar yang membahas tentang keiburumahtanggaan. Nggak tahunya nemu di sana. Lihatlahdaftar mimpi besar saya nomor 1-4. Rasanya terbahas semua sore itu. (No offensenomor 2, gue juga kagak tahu kalau urusan itu :p ) Baiklah, mukadimah ini akan terlalu panjang kalau saya lanjutkan.

Jumat, 13 September 2013

"NASEHAT BIJAK WARREN BUFFET". ( Orang Terkaya No. 2 di Dunia.)

"Jauhkan dirimu dari pinjaman bank atau kartu kredit & berinvestasilah dengan apa yg kau miliki, serta ingat :

1. Uang tidak menciptakan manusia, manusialah yg menciptakan uang.

2. Hiduplah sederhana sebagaimana dirimu sendiri.

3. Jangan melakukan apapun yg dikatakan orang, dengarkan mereka, tapi lakukan apa yang baik saja.

"TIGA PINTU KEBIJAKSANAAN".

Seorang Raja, mempunyai anak tunggal yg pemberani, terampil dan pintar. Untuk menyempurnakan pengetahuannya, ia mengirimnya kepada seorang pertapa bijaksana.

"Berikanlah pencerahan padaku tentang Jalan Hidupku" Sang Pangeran meminta.
"Kata-kataku akan memudar laksana jejak kakimu di atas pasir", ujar Pertapa.

"Saya akan berikan petunjuk padamu, di Jalan Hidupmu engkau akan menemui 3 pintu. Bacalah kata-kata yang tertulis di setiap pintu dan ikuti kata hatimu."

Rabu, 04 September 2013

"DIET OCD - DEDDY CORBUZIER

Ebook Gratis Diet OCD Deddy Corbuzier

Nama Deddy Corbuzier sepertinya semakin melejit saja. Selain sukses menjadi mentalis dan presenter hitam putih di trans7, namanya kembali disebut-sebut lantaran keberhasilan Deddy Corbuzier dalam menjalankan dietnya yang unik. OCD (Obsessive Corbuzier"s Diet) adalah nama program diet yang ia terapkan. Menurut Deddy, OCD merupakan sebuah metode kuno yang dijalankan oleh para biksu tiongkok.

Selasa, 03 September 2013

"TIPS DARI WARREN BUFFET UNTUK PEKERJAAN DAN KEHIDUPAN ANDA".

Warren Buffet adalah investor terkemuka dunia yang dikenal menjauhi saham teknologi, ia mengatakan bahwa “Saya tidak ingin masuk di permainan di mana orang lain memiliki advantage, saya bisa saja menghabiskan seluruh waktu saya berpikir tentang teknologi dalam beberapa tahun ke depan dan tetap tidak bisa menjadi orang terpandai nomor 100, 1000 atau bahkan 10,000 dalam menganalisa bisnis ini. Setiap orang memahani bisnis yang berbeda, hal yang penting adalah ketahui apa yang kamu pahami secara mendalam dan beroperasilah di dalam circle of competence – ini adalah elemen penting dalam investasi yang sukses”
Prinsip sukses Warren Buffet lainnya adalah sebagai berikut :
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

KOMENTAR LEWAT FACEBOOK